Home » , , , » Resep Cara Membuat Sate Kambing Dengan Bumbu Kacang

Resep Cara Membuat Sate Kambing Dengan Bumbu Kacang

Written By Unknown on Sabtu, 02 Februari 2013 | 09.58

Resep Cara Membuat Sate Kambing Dengan Bumbu Kacang
Cara Membuat Sate Kambing Dengan Bumbu Kacang - Saat memasuki hari raya idul adha atau bahkan  idul fitri menu sajian sate biasanya sudah menjadi tradisi masyarakat indonesia untuk selalu ada di hari yang berbahagia itu. Nah sate kambing adalah salah satu menu yang spesial, untuk kali ini kami akan memberikan resep, bahan dan cara membuat sate kambing dengan bumbu kacang, yang pastinya bisa dijadikan menu alternatif anda pada hari yang di nantikan umat muslim. Langsung saja anda simak di bawah ini resep masakan sate kambing dengan bumbu kacang dan juga cara membuatnya :

Bahan-bahan Membuat Sate Kambing:

  • 450 gram Daging Kambing, potong 2x2 cm
  • 1 sendok teh air Jeruk Nipis
  • 1 sendok makan Minyak Goreng
  • 3 sendok makan Kecap Manis

Bumbu Saus Pelengkap Membuat Sate Kambing:

  • 300 gram Kacang Tanah kulit, Goreng
  • 450 ml air
  • 1 sendok teh Garam
  • 1/4 sendok teh Lada Putih Bubuk
  • 4 sendok makan Kecap Manis
  • 1 sendok makan Minyak Goreng untuk menumis

Bumbu Halus Membuat Sate Kambing:

  • 5 butir Bawang Merah
  • 2 siung Bawang Putih

Bahan Pelengkap Membuat Sate Kambing:

  • 15 buah Cabe Rawit hijau, potong-potong
  • 1 buah Tomat, potong-potong
  • 5 butir Bawang Merah, iris

Cara Membuat

Cara membuat Sate Kambing:

  • Lumuri kambing dengan air jeruk nipis, minyak goreng, dan Kecap Manis. Remas-remas. Diamkan 60 menit sampai meresap.
  • Tusuk-tusuk daging kambing ditusukan sate. Bakar di atas bara sampai harum.
  • Saus, tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan kacang dan air. Masak sampai mendidih.
  • Tambahkan garam, lada putih bubuk, Kecap Manis, dan Masak sampai kental.
  • Sajikan sate bersama saus dan pelengkap.

Disajikan Untuk 18 tusuk

Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

POPULER KULINER

KULINER TERBARU

Recent Posts
 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. MASAKAN KULINER - All Rights Reserved
Template by Creating Website
Proudly powered by Blogger